Tak Boleh Asal-asalan, Begini 5 Trik Dapatkan Furniture Kayu Jati Bagus



Saking mahalnya harga kayu jati sekarang, bahkan ada yang mengibaratkannya sebagai emas hijau. Hal ini tidak terlepas dari permintaan pasar yang sangat tinggi akan produk perabotan rumah tangga yang terbuat dari kayu jati ini. Yap, kayu jati memang terkenal akan tingkat keawetannya dan daya tahan yang tinggi terhadap serangan serangga. Kayu ini juga mempunyai tekstur serat yang kuat sehingga strukturnya pun sangat kokoh. Tak heran, suatu perabotan berbahan kayu jati biasanya sanggup bertahan hingga berusia ratusan tahun dan menjadi warisan berharga dari generasi ke generasi berikutnya.

Meskipun saat ini marak sekali produk furnitur dan aksesoris berbahan baku kayu jati, bukan berarti tidak ada produk tiruan yang diselundupkan oleh oknum tak bertanggung jawab. Agar anda tepat dalam memilih furnitur kayu jati, ikuti tips-tips berikut ini :

1. Pilih Furnitur Berbahan Kayu Jati Tua

Usahakan, pilihlah produk-produk furnitur berbahan kayu jati yang telah berusia tua. Lebih bagus lagi bila kayu tersebut berasal dari TPK (Tempat Pelelangan Kayu) atau biasa disebut juga Kayu Perhutani. Sebab, kayu dari TPK ini kualitasnya lebih terjamin karena telah berumur 20 tahun ke atas. Adapun ciri-ciri kayu jati yang berusia tua antara lain tekstur seratnya terlihat padat, bobotnya lebih berat dan keras, serta berwarna cokelat tua kemerah-merahan secara merata.

2. Jangan Pilih Furnitur yang Ada “Cocoh”-nya

Cocoh/trocoh adalah suatu istilah khusus untuk menyebutkan lubang-lubang berukuran kecil yang terdapat di dalam kayu jati. Munculnya cocoh ini umumnya dikarenakan oleh serangga kecil yang membuat rumah di pohon jati, sehingga menimbulkan bubuk-bubuk kayu. Cocoh menyebabkan struktur kayu jati tidak begitu kokoh, lebih rapuh, dan kurang awet. Oleh karena itu, pilihlah furnitur jati yang mulus tanpa cocoh sedikitpun di permukaannya.

3. Pastikan Kualitas Konstruksi Furnitur Kuat

Aspek konstruksi pembuatan mebel juga akan mempengaruhi kualitas furnitur tersebut. Untuk mengetahui seberapa kuat konstruksi suatu furnitur, anda bisa mendudukinya dan merasakan tidak ada goyah sedikitpun pada furnitur itu. Furnitur juga mampu memberikan kenyamanan yang lebih baik dan terlihat kokoh. Pada umumnya, furnitur yang tampak simetris bisa dengan mudah diketahui tingkat kekuatan strukturnya.

4. Pilih Furnitur Berfinishing Bagus

Kualitas finishing akan berpengaruh pada keindahan dan daya tahan suatu furnitur. Furnitur yang berfinishing bagus ditandai dengan warnanya yang merata, pelapisannya cukup tebal, dan semua pori-pori kayu tertutupi finishing dengan baik. Sementara itu, jika diraba, furnitur berfinishing bagus memiliki tekstur yang halus dan tidak bergelombang.

5. Disarankan Pilih Furnitur Buatan Jepara

Tahukah anda, Jepara merupakan salah satu pusat pembuatan furnitur berbahan kayu jati berskala internasional. Oleh karena itu, kualitas furnitur buatan Jepara terbukti memiliki tingkat kualitas yang tinggi karena telah melalui serangkaian uji kelayakan produk. Indikator lain akan tingkat kualitas mebel kayu buatan jepara ini bisa dilihat dari semakin meningkatnya jumlah ekspor furnitur dari Jepara yang dikirimkan ke luar negeri.



Lebih baru Lebih lama